10+ Gaya Foto Aesthetic Cewek dan Cowok yang Sedang Populer

Tidak ada yang lebih memuaskan setelah berhasil mendapatkan foto estetik. Dengan tren foto estetik yang menjamur di media sosial, tak heran banyak sekali gaya foto aesthetic sendiri, berdua, bertiga atau berempat. Di mana pun lokasinya, dengan pose-pose berikut pastinya foto akan terlihat manis.

Kalau Anda merasa mati gaya dan bingung cara berpose di depan kamera, jangan lupa melirik kumpulan inspirasi foto sebagai berikut!

Ide Gaya Foto Aesthetic

Foto aesthetic mempunyai penikmatnya sendiri, biasanya anak muda di Instagram. Untuk mendapatkan foto aesthetic pun tidak sulit, hanya dengan mengedit foto sedikit menggunakan aplikasi kamera. Kuncinya adalah menggunakan pose yang tepat, berikut adalah ide-ide pose yang dapat dicoba:

1. Duduk Sambil Memeluk Kedua Lutut

Duduk Sambil Memeluk Kedua Lutut

Mau foto dengan gaya feminin sekaligus kasual? Jadikan pose ini sebagai inspirasi. Pose duduk sambil memeluk kedua lutut ini terlihat paling bagus kalau kepala ikut diletakkan di atas kedua dengkul.

Hasilnya terlihat lebih kasual dan santai. Apabila pose ini dilakukan tanpa bersandar, posisikan punggung supaya tampak natural dan tidak kaku. Selain itu, aspek yang paling penting selanjutnya adalah merapatkan kedua lutut. Bisa juga menyilangnya jika ingin terlihat sedikit gaul.

2. Pandangan Melihat ke Bawah

Pandangan Melihat ke Bawah

Bosan foto candid ke samping melulu? Kali ini tingkatkan kemampuan berpose Anda dengan menundukkan kepala ke bawah, seperti sedang melihat benda yang jatuh. Latar gedung-gedung biasanya dipilih untuk mendapatkan foto estetik.

Agar fotonya semakin unik, letakkan tangan pada kepala dan pasang gaya merapikan rambut. Alternatifnya, tangan dapat dimasukkan ke dalam saku supaya terlihat lebih instagramable.

3. Pegang Kacamata Hitam

Pegang Kacamata Hitam

Jika sedang jalan-jalan di bawah terik matahari, tak ada salahnya menggunakan kacamata hitam. Selain dapat melindungi mata dari panas matahari, kacamata hitam juga cocok untuk menghasilkan foto anti kaku. Cobalah pegang kacamata seolah-olah sedang memperbaikinya.

4. Halangi Sinar Matahari dari Wajah

Halangi Sinar Matahari dari Wajah

Pose yang mudah dilakukan ini sedang tren di platform Instagram. Silakan tentukan apakah ingin pose sambil berdiri, duduk atau berbaring.

Tugas Anda hanya satu, yaitu mengangkat telapak tangan ke depan wajah. Pose seperti sedang kesilauan dan menghalangi panas matahari mengenai wajah. Foto paling indah jika diambil saat matahari bersinar terik.

5. Tertawa Lepas

Tertawa Lepas

Setiap orang terlihat atraktif ketika sedang tertawa. Ada raut kebahagiaan di wajahnya, sehingga membuat pose tersebut cocok diabadikan dalam foto.

Siapkan kamera depan dan pasang timer. Ingat-ingat kejadian yang bisa membuat Anda tertawa. Nantinya hasil foto terlihat lebih natural.

6. Pamerkan Rambut

Pamerkan Rambut

Gaya foto aesthetic cowok atau cewek ini selalu dijadikan pilihan utama ketika berburu foto di tempat yang estetik. Pose tanpa mengeluarkan banyak tenaga ini akan membuat Anda semakin menawan.

Cowok yang melakukan foto ini otomatis terlihat keren. Tetapi pose baru terlihat bagus jika rambutnya cukup panjang.

7. Menoleh ke Belakang

Menoleh ke Belakang

Mengambil foto tidak perlu menunjukkan seluruh bagian depan tubuh. Foto estetik terlihat lebih natural dan seperti diambil tanpa disengaja.

Untuk mendapatkan foto tersebut, cobalah minta teman untuk mengambil foto Anda. Tengok kepala ke belakang ke arah bidikan kamera seperti saat dipanggil, biarkan sisa tubuh membelakangi kamera.

8. Pose Sambil Memegang Minuman

Pose Sambil Memegang Minuman

Daripada hanya menjepret foto minumannya saja, mengapa tidak mengikutsertakan Anda ke dalam foto juga? Saat berkunjung ke kafe yang latarnya unik dan estetik, coba pegang minuman dan pura-pura menyesapnya.

Buat pose yang tak terlihat seperti dibuat-buat, sehingga seolah foto diambil tanpa sengaja. Mainkan ekspresi wajah agar hasilnya tidak aneh. Pose ini juga bisa dipilih saat berada di restoran maupun tempat hangout lainnya.

9. Jongkok Sambil Menengok ke Kamera

Jongkok Sambil Menengok ke Kamera

Bagaimana jika sedang mengenakan pakaian yang sederhana atau tidak ada properti yang mendukung? Mudah mengatasi hal itu jika ada rasa percaya diri dan nyaman di depan kamera.

Cukup letakkan HP di lantai, dan pasang timer yang tepat. Tunjukkan pose jongkok sambil menengok ke kamera untuk hasil yang estetik.

Karena gaya ini memerlukan seluruh tubuh masuk ke kamera, pastikan posisi tubuh tidak terlihat canggung.

10. Mencari Sesuatu di Kejauhan

Mencari Sesuatu di Kejauhan

Menemukan balkon terbuka dengan pemandangan bak lukisan? Jadikan tempat tersebut sebagai latar yang estetik. Berdirilah di depan balkon, lalu posisikan tubuh ke samping.

Dengan begitu hanya satu sisi wajah yang terekam oleh kamera. Kedua tangan dapat diletakkan di atas pagar dan condongkan tubuh. Arahkan kepala seperti sedang mencari sesuatu di kejauhan. Foto ini semakin terlihat menawan jika pemandangannya mendukung.

11. Topang Dagu

Topang Dagu

Pose yang terakhir adalah pose yang tak pernah gagal dalam menghasilkan foto estetik. Pose ini cocok jika diambil dari jarak dekat, misalnya saat sedang duduk.

Topang dagu dengan satu atau dua tangan. Gunakan pose yang paling nyaman dan tempelkan ekspresi wajah yang menarik agar tidak terlihat membosankan.

Jangan lagi mengambil foto yang monoton. Gunakan gaya foto aesthetic agar hasilnya tidak monoton. Buat pose yang terlihat natural, karena itulah kunci mendapatkan foto estetik. Biasanya terlihat seperti tanpa sengaja ditangkap.

Leave a Comment