Fujifilm mengumumkan kamera mirrorless terbarunya, yakni X-S10. Menariknya, kamera ini merupakan hasil evolusi desain Fuji seri X-T30. Dari segi tampilannya, X-S10 ini memang memiliki desain yang berbeda dengan desain kamera Fuji lainnya.
Penasaran dengan spesifikasi lengkapnya? Artikel ini akan membahas review kamera Fujifilm X-S10. Simak ulasannya sampai akhir untuk mengetahui infonya secara menyeluruh!
Desain Fujifilm X-S10
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, Fuji X-S10 memang memiliki desain yang berbeda. Jika selama ini Fujifilm dikenal sebagai penghasil kamera dengan desain klasik, kini X-S10 tampil dengan gaya yang lebih modern layaknya kamera mirrorless di pasaran.
Panel atas terdapat mode dial PASM lalu di ujung kiri dan kanan terdapat dan dua dial generik. Kamera ini memiliki tampilan yang compact dan ringan, bobotnya yang hanya 465 gram membuatnya mudah dibawa ke mana pun.
Pada bagian belakang, terdapat LCD 3 inci layar sentuh yang dapat diputar hingga 180 derajat. Ini akan memudahkanmu dalam mengambil gambar dari sudut mana saja. Sangat cocok untuk kamu yang gemar membuat vlog!
Dengan desain ramping yang terdiri dari grip atau pegangan yang besar, mode dial dan jendela bidik akan memudahkan penggunanya yang memiliki keseharian berhubungan dengan fotografi dan videografi.
Jika kamu adalah seorang konten kreator atau memiliki keinginan untuk menjalani profesi tersebut, desain kamera ini akan memudahkan dalam merekam. Selain itu, desainnya juga memudahkanmu dalam mengatur mode dan setting.
Spesifikasi dan Fitur
Kamera mirrorless ini dibekali fitur fokus otomatis dengan 2,16 juta piksel untuk deteksi dengan tingkat sensitivitas AF hingga -7 EV. Ingin memotret cepat? Dengan mengaktifkan mode burst, kecepatan memotretnya mencapai 8 fps dengan shutter mekanik, dan shutter elektronik dengan kecepatan mencapai 30 fps.
Berbicara mengenai stabilisasi, kamera ini ditunjang IBIS atau In-Body Image Stabilization dan DIS (Digital Image Stabilization) sebagai peredam guncangan dengan ukuran yang lebih ringkas dibandingkan dengan seri X-T4 dan X-H1. Meski demikian, stabilizer ini mampu mempertahankan efektifitasnya hingga 6 stop.
Dengan kualitas tersebut, dapat dipastikan bahwa gambar dan video yang dihasilkan akan lebih stabil. Fitur ini cocok untuk kamu yang gemar melakukan pemotretan dan perekaman secara handheld tanpa bantuan tripod.
Fuji X-S10 dapat merekam video dengan resolusi mencapai 4K/30 fps, dan 1080p dengan frame rate hingga 240 fps. Kamera ini juga dibekali 18 buah preset simulasi film analog. Fitur ini dapat diterapkan baik pada foto maupun video.
Berikut merupakan spesifikasinya:
- Sensor 26MP X-Trans BSI-CMOS
- In-Body Image Stabilization (IBIS) 5-axis
- On-sensor phase detection
- 3″, 1.04M-dot fully articulating touchscreen
- 2.36M-dot OLED electronic viewfinder
- Kecepatan burst hingga 30 fps dengan crop
- DCI dan UHD 4K capture at hingga 30p with F-Log support
- Mic eksternal dan headphone sockets
- 325 shots per charge dengan LCD
- Suport USB Power Delivery
- Single UHS-I card slot
- Bluetooth + Wi-Fi
Baca Juga:
- Review Fujifilm X-E4, Rekomendasi Kamera untuk Traveling
- Review Kamera Sony Alpha A7 IV Mirrorless Full Frame
- Harga Canon EOS M6 Mark II dan Spesifikasi
Harga Fujifilm X-S10
Dengan tampilan, fitur, dan spesifikasi yang sudah dijelaskan sebelumnya, Fujifilm X-S10 dibanderol dengan harga 1.000 USD atau sekitar 14,7 juta body only. Namun, di tanah air kamera ini dijual di range harga sekitar 17 jutaan. Kamu sudah dapat membelinya pada beberapa online marketplace.
Harga kit dengan lensa XF 16-55mm f/2.8-4 R berada di 1.400 USD atau kisaran 20,1 juta. Sementara itu, kit dengan lensa XF 16-80mm f4 OIS WR dibanderol seharga 1.500 USD atau setara 22,1 juta.
Tidak hanya mengumumkan X-S10, Fuji juga turut memperkenalkan lensa ultra wide XF 10-24mm f4 R OIS WR yang merupakan evolusi terbaru dari lensa pendahulunya, XF 10-24mm. Versi baru ini dibekali dengan tambahan fitur weather resistance dan dibanderol seharga 1.000 USD atau sekitar 14, juta.
Demikian review kamera Fujifilm X-S10 yang memiliki harga standar dengan fitur yang cukup mumpuni. Kemungkinan besar, ini akan menjadi kamera yang diidam-idamkan para pekerja kreatif di bidang fotografer dan videografer maupun pegiat media sosial. Setelah membaca spesifikasi di atas, apakah kamu juga tertarik ingin memilikinya?